2.2.14

Mental Creation

Halo kamu, kamu, dan kamu!

Apakah kalian tahu kenapa kalian terpilih? Kugantung kalian di tas ranselku. Tas yang selalu kubawa ke mana-mana. Seandainya kalian bisa bicara, mungkin kalian sudah bertanya. Sayangnya, kalian adalah benda mati. Diam tak bicara. Setidaknya, kalian bukan seperti orang-orang nyinyir yang selalu ingin tahu dengan komentar yang kadang sinis dan menyakitkan. Beruntunglah karenanya.

Baiklah, aku akan bercerita. Begini. Kalian kupilih karena kalian adalah simbol mimpiku. Mimpi sekaligus harapanku. Ya, aku adalah seorang pemimpi. Kadang, aku heran pada orang yang tak punya mimpi sedangkan aku memiliki beribu mimpi. Ah, sudahlah. Setiap orang pasti punya alasan sendiri, kan. Aku sedang melakukan mental creation. Katanya, segala sesuatu diciptakan dua kali. Satu, penciptaan secara mental yang disebut mental creation, satu lagi penciptaan secara fisik. Nah, kugantung kalian di tasku sebagai bentuk mental creation. Kuciptakan mimpiku untuk menjadi kenyataan. Gantungan naga dari Jepang, buk (drum Korea) tentu saja dari Korea, gantungan kunci berbentuk 'kunci' dengan tulisan Goteborg (salah satu kota di Swedia), dan gantungan berbentuk bola yang kuanggap sebagai 'dunia'. Aku seorang petualang. Petualang ini ingin melihat dunia. Sebagian dunia yang diwakili kalian. "Suatu hari aku akan ke sana", kalimat mental creation yang sering kuucapkan. Kupilih kalian adalah mental creation. Kugantung kalian untuk mengingat: mental creation butuh diwujudkan. 

Aku adalah sang pemimpi. Pemimpi yang perlu menjejak bumi. Pemimpi yang perlu mengantar mental creation menjadi nyata.


mental creation

2 comments:

  1. hmm, oke juga ini.
    besok nulis buat seseorang yang bisa d-mention yah
    - ika

    ReplyDelete
  2. Oke. Terima kasih, Kakak, udah baca dan komen. Sampai ketemu besok.

    ReplyDelete